Selasa, 03 Agustus 2010

Exskul dan Mulok

Extrakurikuler dan Muatan Lokal
  • Muatan Kurikulum
Muatan Kurikulum SMA Negeri 4 Balikpapan  meliputi sejumlah mata pelajaran yang keluasan dan kedalamannya sesuai dengan Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar yang ditetapkan oleh BSNP, dan muatan lokal yang dikembangkan oleh sekolah serta kegiatan pengembangan diri.
1.  Mata Pelajaran
Mata pelajaran terdiri dari mata pelajaran wajib dan mata pelajaran pilihan sebagai berikut:
a. Mata Pelajaran wajib
Pendidikan Agama, Pendidikan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, Biologi, Kimia, Fisika, Sejarah, Ekonomi, Geografi, Sosiologi, Pendidikan Jasmani, Seni Budaya, dan Teknologi Informasi Komunikasi.
b.  Mata Pelajaran pilihan:
Bahasa Jerman (pilihan mata pelajaran ini dimungkinkan dengan adanya sumber daya manusia yang memadai dan kehidupan masyarakatnya yang menunjang program  pembelajaran tersebut).
Pembelajaran setiap mata pelajaran dilaksanakan dalam suasana yang saling menerima dan menghargai, akrab, terbuka, dan hangat antara peserta didik dan pendidik.
Metode pembelajaran diarahkan berpusat pada peserta didik. Guru sebagai fasilitator mendorong peserta didik agar mampu belajar secara aktif, baik fisik maupun mental. Selain itu, dalam pencapaian setiap kompetensi pada masing-masing mata pelajaran diberikan secara kontekstual dengan memperhatikan perkembangan kekinian dari berbagai aspek kehidupan.
2.  Muatan Lokal
Letak geografis SMA Negeri 4 Balikpapan yang berada di lingkungan yang asri akan banyak memberi warna  terhadap proses pembelajaran  di kelas. Oleh karena itu, program Muatan Lokal yang dipilih adalah yang berkaitan dengan kondisi  lingkungan sekitar sekolah yang sesuai dengan visi dan misi sekolah, khusus untuk kelas X, yaitu Pendidikan Lingkungan Hidup.
Program Muatan Lokal untuk kelas XI dan XII IPA diarahkan pada keterampilan Elektronika yang nantinya diharapkan dapat bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) yang letaknya satu kelurahan dengan SMA Negeri 4 Balikpapan. Sementara itu, siswa kelas XI dan XII IPS wajib mengikuti Muatan Lokal Keterampilan Akuntansi agar siswa memiliki tambahan kemampuan untuk memasuki dunia kerja.
  • Program Muatan Lokal
NO. Kelas Muatan Lokal
1. X Pendidikan Lingkungan Hidup
2. XI IPA Keterampilan Elektronika
3. XI IPS Keterampilan Akuntansi
4. XII IPA Keterampilan Elektronika
5. XII IPA Keterampilan Akuntansi
  • Kegiatan Pengembangan Diri
Pengembangan diri diarahkan untuk pengembangan karakter peserta didik yang ditujukan untuk mengatasi persoalan dirinya, persoalan masyarakat di lingkungan sekitarnya, dan persoalan kebangsaan.
Sekolah memfasilitasi kegiatan pengembangan diri seperti berikut ini.
  • Bimbingan Konseling, mencakup hal-hal yang berkenaan dengan pribadi, kemasyarakatan, belajar, dan karier peserta didik.
  • Bimbingan Konseling diasuh oleh guru yang ditugaskan.
  • Pengembangan diri yang dilaksanakan sebagian besar di luar kelas (ekstrakurikuler)  diasuh oleh guru pembina. Pelaksanaannya secara reguler setiap hari  tertentu yang disepakati siswa dan pembina,  yaitu:
1.     Palang Merah Remaja (PMR)
2.     Pramuka
3.     Pencinta Alam
4.     Olah raga
a.     Sepak bola
b.     Bola Voli
c.     Bola Basket
d.     Renang
e.     Futsal
5.     Seni
a.     Drama
b.     Seni Tari
c.     Paduan Suara (Koor)
d.     Band
e.     Modern Dance
f.      Nasyid atau Qasidah
g.     Puisi
h.     Fashion
6.     Kelompok Ilmiah Remaja (KIR)
7.     English Study Club (ESC)
a.     Debate
b.     Speech Contest
8.     Olimpiade Sains

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ayo jangan bibaca aja,komen dunk ;)